(12/02) Telah dilakukan acara Sinergitas antara Orang Tua / Wali dengan jajaran Akademik Universitas Widya Kartika. Adapun dalam acara yang melalui zoom meeting tersebut, Jajaran civitas akademika UWIKA menyampaikan proses pembelajaran dan penyampaian materi program yang sedang berjalan di UWIKA.
Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 – 12.00 WIB ini dihadiri oleh Orang Tua Mahasiswa dan seluruh Mahasiswa dari semua angkatan sebagai jembatan antara Manajamen dengan Orang Tua Mahasiswa agar terjalinnya sinergitas yang utuh di dunia akademik Universitas Widya Kartika Surabaya.
Program MBKM, dan magang. Mahasiswa untuk tau informasi apakah harus aktif mencari informasi? Atau disampaikan? Tanya Ibu Sri Utami sebagai salah satu perwakilan dari Orang Tua mahasisswa yang kami rangkum dan pihak manajemen memberikan informasi bahwa apabila mahasiswa/mahasiswi mendapatkam beasiswa, jam magang adalah sebagai kompensasi yaitu dengan berkarya di Universitas/unit. Berbeda dengan kerja praktek / KP jawab Wakil Rektor I UWIKA, Wakil Rektor II pun ikut menambahkan bahwa akan dibuatkan sertifikat dari Prodi sebagai bukti bahwa telah memenuhi sayarat jam magang. Selain itu kami telah merangkum pertanyaan seputar beasiswa dan kebijakan terhadap pembayaran yang diberikan bagi mahasiswa yang terdampak pandemi corona akan dipertimbangkan oleh pihak UWIKA untuk tetap diadakan.
Harapannya dengan adanya acara ini, Mahasiswa masih tetap melanjutkan studinya hingga akhir tanpa adanya hambatan.