Dalam MK yang berbasis proyek mahasiswa UWIKA melakukan kunjungan lapangan, untuk mendapatkan data lapangan. MK Gambar Digital Terintegrasi adalah MK yang berbasis Building Information Modeling, proyek yang sedang dikerjakan bermitra dengan Graha Mukti Indah, dengan komplek Perumahan Natura Residence, Sidoarjo dan Neo Natura, Pasuruan. Karya yang dihasilkan nanti berupa data pemodelan BIM, gambar PBG, gambar kerja dan Bill of Quantity. Hal ini akan membantu developer dalam pengembangan produk, peningkatan kepresisian, dan pengendalian kuantitas material. Hal tersebut tentunya akan berujung pada peningkatan produktivitas, efektivitas dan efisiensi.

#BertumbuhdanBerdaya